Tidak lengkap rasanya melakukan perjalanan tanpa membawa kamera. Apalagi kalau perjalanannya bersama orang-orang yang kita cintai. Sayang kalau tidak mengabadikan moment dan pegalaman selama perjalanan itu.
Bila perjalanan cukup panjang dan Anda membawa barang-barang yang cukup banyak gunakan kamera yang praktis. Ini memudahkan Anda tetap memotret sekaligus mengatur semua perjalanan dan barang-barang yang Anda bawa. Tentu harus tetap diingat bahwa tujuan utama Anda adalah perjalanan. Sedangkan memotretnya kegiatan tambahan saja kan.
Berikut beberapa tips memotret dalam perjalanan.
1. Obyek. Pilihan obyek dalam perjalanan sangat berlimpah. Mulai dari anggota perjalanan itu sendiri, aktivitas mereka. Tempat tempat yang dikunjungi. Bangunan khas setempat, orang-orang yang ditemui dalam perjalanan, dan lainnya. Bukalah mata dan fikiran terhadap setiap kesempatan memotret obyek yang bagus.
2. Setting Kamera. Biasanya momment dalam perjalanan sangat spontan dan cepat. Untuk itu ada baiknya kamera Anda setel pada menu otomatis. Sehingga bila Anda menjumpai momen yang menarik tinggal jepret. Namun, kalau Anda sudah sangat cekatan mengatur setting kamera tentu mudah bagi Anda bermain pada menu kreatif.
3. Memotret Orang
Bila Anda ingin memotret seseorang yang tidak dikenal jangan dilakukan dengan sembunyi-sembunyi. Tunjukkan niat Anda memotret mereka atau mintalah ijin mereka secara langsung. Orang biasanya sedang difoto, jadi jangan sungkan.
4. Di tempat-tempat tertentu di larang memotret. Bila ada larangan sebaiknya hindari memotret lokasi tersebut. Bisa saja nanti kamera Anda disita. Namun kalau Anda termasuk orang yang nekat, ambil foto dengan cepat dan segera berlalu (terus terang ini sering saya lakukan, he he he katanya lebih baik minta maaf daripada minta ijin)
5.Ambillah beberapa alternative foto, dari sisi sudut pengambilan, exposure, focus, shutter speed, dan setting lainnya.
Selamat Berlibur!!
No comments:
Post a Comment